Isra Mi’raj adalah peristiwa penting dalam agama Islam yang diperingati setiap tahun oleh umat Muslim di seluruh dunia. Peristiwa ini merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem, dan kemudian naik ke Sidratul Muntaha.
Kegiatan isra’ mi’raj diisi dengan Pengajian dan Do’a bersama Dr. KH. Bustanul Arifin, M.Pd.I. Kegiatan dimulai dari Sholawatan yang diiringi oleh Hadrah dan Banjari SMAN 1 Gurah.
Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan do’a Yasin, serta pembacaan ayat suci Al-Qur’an. Setelah itu, dilanjutkan dengan Sambutan dari Kepala SMAN 1 Gurah, yaitu bapak Teguh Tri Santosa, S.Pd.
Kegiatan ditutup dengan Tausyah dan Do’a dari Dr. KH. Bustanul Arifin, M.Pd.I. Kegiatan disiarkan secara langsung melalui Youtube SMA Negeri 1 Gurah.
Youtube SMAN 1 Gurah
Instagram SMAN 1 Gurah
Artikel Lainnya

Membangun Generasi Emas: Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMA Negeri 1 Gurah Tahun 2025

Pelaksanaan Survey Lingkungan Belajar 2025 di SMA Negeri 1 Gurah


